Pasar Mangrove Batam di Desa Wisata Kampung Terih Nongsa Batam

10.46

Pasar Mangrove Batam di Desa Wisata Kampung Terih Nongsa


Nongsa Batam

Pasar Mangrove Batam hadir di Desa Wisata Kampung Terih Nongsa. Program Kementrian Pariwisata menciptakan 100 pasar, pasar yang menarik untuk jadi wisata sambil menawarkan makanan khas daerah masing-masing. Pasar yang bergaya sederhana seperti kembali ke zaman dulu.

Nongsa Batam
suasana Pasar Mangrove Batam

Pasar Mangrove Batam di Desa Wisata Kampung Terih Nongsa. Opening di tanggal 10 Desember 2017, dengan persiapan yang singkat, mepet dan hanya segelintir orang saja yang bekerja demi terwujudnya Pasar Mangrove Batam di Desa wisata Kampung Terih Nongsa. Kerja keras dan kerja sama di butuhkan, namun tantangan di antara waktu dan personil yang seadanya, beberapa orang tetap semangat dan meluangkan waktu untuk membantu.

Nongsa Batam

Pasar Mangrove Batam di desa wisata Kampung Terih Nongsa ini di rancang oleh Genpi Batam yang di bawahi oleh KeMenPar. Genpi Batam bekerja sama dengan PARI yang juga sebagian adalah anggota Genpi Batam. Dengan semangat mewujudkan Pasar Mangrove ini. Desa wisata Kampung Terih Nongsa sudah di kerjakan oleh PARI sebagai destinasi wisata baru dengan tema kembali ke alam. Hutan mangrove yang juga  di manfaatkan untuk penangkaran penyu-penyu yang tertangkap oleh jaring Nelayan, dan sudah mendapatkan izin dari pihak terkait.

Nongsa Batam
spot photo di platar Mangrove

Pasar Mangrove Batam di hari opening ternyata banyak di kunjungi warga yang ingin piknik. Bagaimana tidak !!! pantai Terih yang semula biasa saja, tetiba berubah jadi keren dan sangat menarik. Banyak spot-spot baru yang kata anak zaman now "kekinian" menjadi objek photo instgramable. Kontes photo pun di adakan agar menambah semarak dan memperbanyak hastag di Instgaram dan di Facebook menjadi viral di 2 medsos itu.

Spot-spot yang di sajikan seperti platar mangrove sepanjang 100 meter dengan hiasan payung, topi, lampion dan ada tulisan di kayu dengan kalimat-kalimat unik, nyeleneh dan lucu. Seperti "awas ada mantan" lalu "halalin aku donk" kemudian ada "sesuatu yang indah", " Merajut cinta terlarang", "Move on" dan masih banyak lainnya.

Desa Wisata Kampung Terih Nongsa
kepoin kakak cantiknya yuk di Ig

Ada juga spot sepeda klasik dengan hiasan topi anyaman dan tampah bagaikan orang ndeso yang mau berangkat ke sawah, justru menjadi tempat favorit pengunjung berphoto di sana. Payung pelangi yang di susun tingkat juga jadi spot menarik dan instagramable banget ketika di photo.

Desa Wisata Kampung Terih Nongsa
spot favorite 

Nongsa Batam
Juara 1 pemenang Photo Kontes by Handphone

Desa Wisata Kampung Terih Nongsa
Juara 2 Pemenang photo kontes


Pasar Mangrove Batam juga mendapat apresiasi dari Kemenpar, khususnya Mentri Pariwisata Pak Arief Yahya. Berita viralnya Pasar Mangrove, bukan saja menghebohkan, tapi membuat orang yang belum datang jadi penasaran. Opening yang di kemas asyik dan menarik dengan beberapa festival.
1. Festival kuliner melayu
2. Festival Tari melayu
3. Festival Gasing
4. Photo Kontes langsung di lokasi Pasar Mangrove, dengan Hadiah menarik.

Bukan hanya warga Batam yang datang berbondong-bondong, bahkan dari Bintan, Malaysia dan Singapore turut hadir dan menikmati kuliner yang di jual di lapak-lapak pedagang. Ranjungan goreng, ranjungan asam pedas yang di jual murah menjadi incaran pengunjung. ya !!! hanya dengan rp 5000 saja kamu - kamu sudah bisa menikmati ranjungan goreng dan asam pedas.

Nah buat yang belum bisa datang di opening, masih ada waktu koq. Dengan tema -tema berbeda setiap minggunya. Ups !!! ada bocoran nih, kamu juga bisa keliling mangrove dengan perahu nelayan. Per jam harganya murah loh. Ada beberapa pondok yang tersedia dan itu gratis bagi pengunjung yang duduk disana. Siapa cepat dia dapat dan duluan duduk santai bareng teman atau keluarga.

Dimana Tepatnya lokasi Pasar Mangrove Batam ?

Berada di daerah Nongsa Batam, kavling Sambau 200 meter maju, lalu ketemu Makam ( kuburan). Tepat jalan masuk ke makam, terus jalan sekitar 1 km. Ada rumah pemukiman warga yang memang disana adalah kampung tua Terih. Yang sebelumnya di sambut dengan gardu kuning hijau yang bertulisakan "Kampung Tua Terih"

1. Harga tiket masuk hanya rp 5000
2. parkir motor rp 1000
3. parkir mobil rp 2000
4. Harga makan bervariatif sesuai pedagang 

You Might Also Like

0 komentar