Pecinta Kucing Batam Kehilangan Luvi Alvaro Yang Kini Telah Tiada
00.17Pecinta Kucing Batam Kehilangan Luvi Alvaro Yang Kini Telah Tiada
Namanya Luvi Alvaro, nama yang di berikan sang empunya. Dia selalu di dandani dengan gaya anak gaul dan muda mudi sekarang, penampilannya yang menggemaskan membuat dia cukup di kenal. Setiap hari kegiatannya selalu di upload ke medsos, di facebook dan instagram (itu yang saya tau). Dari tadi ngomongin siapa sich ??? ya ampuuun...ngomongin kucing, namanya luvi alvaro. Masa' enggak tau sich #jleb.
Ya luvi alvaro adalah seekor kucing jantan, kegiatannya, kelakuannya, gayanya selalu menghiasi dan wara wiri di facebook dan di group pecinta kucing Batam dan group pecinta kucing indonesia. Wahidin sang pemilik kucing itu memperlakukan bak seorang anak kecil. Kadang photonya menggunakan baju dan tas dipunggunya. Kadang juga di posisi duduk persis seperti anak kecil.
Di lain waktu dia di dandani bak seorang saudagar mesir dengan sorban di kepala. Selain itu kepalanya diberi hiasan kuping kelinci. Ah masih banyak lagi yang lainnya.
Di lain waktu dia di dandani bak seorang saudagar mesir dengan sorban di kepala. Selain itu kepalanya diberi hiasan kuping kelinci. Ah masih banyak lagi yang lainnya.
Di group pecinta kucing, dialah yang selalu hadir dengan tingkah dan gaya lucu, yang membuat gemes dan tertawa kecil yang melihatnya, jadi hiburan tersendiri bagi ku. Ketika acara gathering dia lah yang jadi buruan orang untuk berphoto dengannya, mengabadikan kenangan lalu di apload di group sebagai status mereka. Dia menjadi bintang di acara itu. hem sungguh, sang empunya berhasil membuat luvi dikenal dan terkenal.
Di rumahnya luvi di sediakan tempat tidur dengan kelambunya, dan luvi juga punya istri dan anak-anak yang lucu juga. Wahidin sang pemilik luvi, memperlakukan mereka dengan kasih sayang dengan makanan dan juga pakaian. Terkadang photo dia sedang kawin pun diupload, bahkan lagi pup, ups luvi sembarangan. Pernah juga lagi berguling-guling di tanah dengan baju yang dikenakan.
Pernah di saat dia sedang ulang tahun, di satu loyang gede di sediakan makananya berbagai menu, wah luvi kucing yang beruntung, disaat kucing lain kelaparan di jalanan, dia berlimpah kasih sayang dan juga pujian. Yah begitulah hidup.
Kini kucing itu telah tiada, entah apa sebabnya aku pun tidak begitu memperhatikan. Padahal minggu sore ketika santai dirumah, aku sempat cerita tentang luvi. Si kucing lucu dan menggemaskan, yang di dandani dengan pemiliknya dan di perlakukan seperti layaknya manusia. Gaya dan tingkahnya selalu ada di group pecinta kucing.
Aku juga pernah melihat ketika gayanya yang menggunakan baju di kritik orang lain. Namun di jawab Wahidin, kalau luvi tidak selalu menggunakan baju, hanya ketika keluar rumah dan akan di photo aja dia pakai baju. Jadi tidak selalu menggunakan baju yang notabone nya bukanlah habitatnya.yuk lihat IG nya Disini
Aku juga pernah melihat ketika gayanya yang menggunakan baju di kritik orang lain. Namun di jawab Wahidin, kalau luvi tidak selalu menggunakan baju, hanya ketika keluar rumah dan akan di photo aja dia pakai baju. Jadi tidak selalu menggunakan baju yang notabone nya bukanlah habitatnya.yuk lihat IG nya Disini
Kehadiran luvi menjadi penghibur dan bak malaikat yang memberi semangat serta keceriaan tersendiri bagi Wahidin, masa-masa sulit pernah di lalui. Walau pun luvi hanya seekor kucing, kehilang luvi pasti menyisakan kesedihan yang mendalam bagi Wahidin. Ya ketika saya mencoba meminta izin untuk menulis kisah ini pun, Wahidin masih merasakan kehilang yang berat untuk hidupnya. Kucing adalah hewan yang lucu dan menggemaskan tingkah manja mereka mampu memberi warna bagi pecintanya.
Luvi banyak mendapat ucapan belasungkawa dari para pecinta kucing yang mengenalnya dan pernah melihat serta menggendongnya. Penggemar dan juga yang senang melihat photo-photonya. Diriku pun sempat bersedih saat membaca berita dan ucapan dari mereka yang turut kehilangan luvi alvaro. Luvi alvaro tinggal kenangan, tapi masih banyak luvi-luvi junior yang masih tersisa dan hidup yang akan menjadi bintang selanjutnya.
1 komentar
mmantaap
BalasHapustempat nongkrong kekinian di Bali